Shio Kelinci dan Kambing Bakal Mulus Peruntunganya di Tahun Babi Tanah Lho!
Memasuki tahun 2019, beragam ramalan emang bakal bermunculan nih dari ahlinya. Salah satunya ramalan Madam Arra yang mengeluarkan banyak rahasia bagi peruntungan kamu di tahun babi tanah.
Mengingat tahun 2019 tinggal menghitung hari, kamu pasti bakal mencari nih ramalan apa aja yang akurat ya kan. Apalagi namanya peruntungan dalam keuangan dan karier pasti dicari banget ya sama kamu-kamu yang pengin mendapatkan sesuatu yang menyenangkan di tahun babi tanah nanti.
Oh iya, tahun babi tanah sendiri mulai terhitung di tanggal 5 Februari 2019 ya. Madam Arra pun menjelaskan sedikit nih mengenai karakter babi ini. Karakter babi sendiri emang cenderung enerjik namun tetap lamban dan hati-hati lho.
Kelompok dari shio babi sendiri itu ada kelinci dan kamu yang memiliki shio kambing. Kedua shio itu termasuk dalam kelompok babi ya. Jadi di tahun babi tanah ini, kedua pemilik shio itu bakal mengalami keadaan yang mulus-mulus aja alias gak bakal banyak hambatan.
Baca juga: Ramalan: Gimana Nasib Keuangan Kamu 2019 di Tahun Shio Babi Tanah?
“Iya jadi tahun depan mulai 5 Februari 2019 itu masuk ke Shio Babi Tanah. Kalau di generalnya sebenarnya secara general, shio babi meskipun babi itu tipikal yang energik tapi dia cenderung gak slow,” ungkap Madam Arra kepada MoneySmart.id.
“Cenderung hati-hati saat melangkah jadi kalau untuk shio yang beruntung sebenarnya itu ada di kelompok babi itu sendiri,” tambahnya.
Shio kelinci dan kambing bakal mulus jalannya di tahun 2019
“Ada shio kelinci, ada shio kambing yang cenderungnya lebih mudah lah jalannya,” tegasnya lagi.
Nah, kira-kira kamu mengerti gak dengan maksud Madam Arra di atas? Buat kamu yang memiliki ketiga shio di atas tadi rasanya bakal mengalami kemudahan dan kelancaran nih.
Baca juga: 6 Ramalan Zodiak Minggu Ini, Aquarius Lagi Banyak Uang dan Taurus?
Bisa aja kan mulai dari persoalan pekerjaan, kamu bisa bekerja dengan mudah atau bahkan naik jabatan. Gak cuma itu lho, bisa juga kamu yang udah merencanakan sesuatu sejak lama ternyata terjadi di tahun 2019 mengingat menginjak shio babi tanah nih.
Nah, di tahun babi tanah ini, juga ada lho shio yang mesti effort banget nih buat melakukan sesuatu. Mulai dari pekerjaan, keuangan bahkan soal karier.
Shio ular mesti effort banyak nih di tahun babi tanah
Pasalnya nih, shio ular bukan termasuk dalam golongan shio babi. Madam Arra mengatakan kamu yang memiliki shio ular sepertinya bakal melakukan effort atau kerja keras dua kali lebih berat lho.
“Yang perlu hati-hati itu shio ular. Jadi kalau yang lain jungkir baliknya dua kali, nah shio ular itu perlu effort lebih besar. Sementara shio-shio yang lain masih so so,” tegasnya santai.
Maksud dari ramalan di atas apa sih Madam Arra? Mungkin banyak lho pembaca MoneySmart.id ada yang masih belum nangkap dengan ramalan Madam.
Baca juga: Cek Ramalan Shio Kamu di Sini Biar Jadi Lebih Kaya di Tahun 2018
“Lebih kaya gini sih yang saya tekankan, sebenarnya jangan sembrono, jangan mudah untuk terpancing emosi jangan terpancing untuk tergiur di sini,” jelasnya.
“Karena gini di sini untuk apa kalau kaya cheating kita mau invest tapi kita dibohongi perlu hati-hati karena banyak sekali hal-hal yang seperti itu. Banyak hal-hal sekali yang mengiming-imingi atau tawaran-tawaran yang menggiurkan tapi sebenarnya itu gak bener. Jadi untuk menghindarkan penipuan lebih hati-hati,” ungkapnya.
Nah, kamu yang shio ular coba deh mendengarkan ramalan dari Madam Arra di atas. Kamu mungkin berniat buat berinvestasi dengan alasan ya pengin punya situasi keuangan atau finansial yang matang. Tapi apa coba, jangan-jangan orang yang menawarkan kamu investasi itu ternyata investasi bodong.
Shio ular mesti hati-hati dalam berinvestasi
Hal ini emang udah sering banget terjadi ya, soal investasi bodong dan penipuan. Tapi gak ada salahnya kok kamu coba mendengarkan saran atau ramalan dari Madam Arra ini.
Tahun babi tanah ini emang gak bakal adanya perubahan yang signifikan banget lho menurut ramalan Madam Arra. Di tahun 2019 nanti, bakal banyak orang tengah mempersiapkan “kuda-kuda” demi menyambut tahun 2020 yang gak lain shio tikus logam.
Nah, buat kamu yang termasuk shio kelinci dan kambing jangan terlalu pede juga nih dengan ramalan Madam Arra di atas. Segala sesuatunya bakal berjalan lancar dan mulus kalau kamu udah bekerja keras dan udah mengatur dengan baik.
Jadi nanti di tahun babi tanah, kamu yang memiliki shio kelinci dan kambing udah bisa menikmati sesuai dengan ramalan dari Madam Arra. (Editor: Mahardian Prawira).
Posting Komentar untuk "Shio Kelinci dan Kambing Bakal Mulus Peruntunganya di Tahun Babi Tanah Lho!"