Mengapa Refund Transaksi VCN Belum Masuk ke Rekening BNI?
VCN BNI |
Tanya:
"Transaksi saya dibatalkan oleh seller menggunakan VCN debit online BNI tetapi mengapa saldo belum masuk ke rekening BNI?"
Jawab:
Salah satu fitur menarik yang ditawarkan oleh PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk yaitu virtual card number atau biasa disebut VCN debit online BNI. Bank BNI bekerjasama dengan penerbit kartu kredit terkemuka di dunia yaitu MasterCard untuk menghadirkan layanan ini dengan tujuan memberikan kemudahan bagi nasabah dalam bertransaksi sebagai alternatif pengganti kartu kredit.
VCN debit online BNI dilengkapi dengan kode keamanan VCC2 saat transaksi metode serupa yang ada juga di dalam kartu kredit. Meskipun demikian VCN tidak bisa digunakan melakukan pembayaran dengan sistem kredit atau cicilan. Jadi sesuai dengan namanya yaitu debit online BNI nasabah terlebih dahulu harus melakukan top up atau isi saldo barulah kemudian bisa digunakan untuk melakukan pembayaran dan pembelian sesuai dengan nominal top up.
Kadang kali beberapa nasabah mendapati masalah transaksi yang telah dilakukan ternyata dibatalkan karena berbagai alasan sehingga nominal saldo tersebut di refund ke VCN debit online BNI. Pada beberapa kasus saldo tidak kunjung diterima oleh nasabah ke nomor rekening terkait dengan VCN tersebut.
Ada beberapa faktor yang bisa menjadi penyebab mengapa refund transaksi menggunakan VCN debit online BNI belum masuk ke rekening tabungan, diantaranya:
Sudah melewati masa expired
Ketika baru diluncurkan VCN debit online BNI memang memiliki masa aktif sangat pendek yaitu 1 jam namun saat ini masa expired menjadi 1 tahun. Apabila refund transaksi dilakukan melewati masa expired tentu saja nominalnya tidak akan masuk ke dalam rekening tabungan BNI tetapi tertahan di dalam sistem.
Untuk mengatasi masalah ini solusinya nasabah harus menghubungi layanan BNI Call untuk menyampaikan pernah melakukan transaksi menggunakan VCN. Sebutkan nomor transaksi, tanggal transaksi, kode VCN debit online, dan nominal transaksi agar bisa dilakukan pengecekan.
Nanti akan dilakukan pengecekan pada sistem dan dibantu untuk pengembalian dana ke nomor rekening BNI.
Dalam proses
Ketika terjadi refund transaksi menggunakan VCN debit online BNI untuk bisa masuk ke dalam rekening tabungan membutuhkan proses hingga maksimal 14 hari kerja. Untuk itu nasabah perlu sedikit bersabar apalagi transaksi dilakukan di website luar negeri yang kadang sistemnya membutuhkan waktu sinkronisasi dengan pihak bank BNI.
Jadi itulah dua kemungkinan faktor penyebab mengapa Revan transaksi VCN debit online BNI belum masuk ke rekening tabungan BNI nasabah.
Posting Komentar untuk "Mengapa Refund Transaksi VCN Belum Masuk ke Rekening BNI?"