Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bingung Pilih Britama Simpedes atau BRI Syariah, Baca ini dulu

Artikel ini untuk mempertajam lagi informasi untuk mereka yang ingin membuka tabungan di BRI.  Sehingga   teman-teman  yang ingin membuka tabungan BRI tidak lagi bingung mau pilih produk  yang mana; apakah tabungan BritAma, Simpedes, atau menyimpan uang di BRI Syariah.



Setelah melihat table komparasi di bawah, diharap semua  yang ingin menjalin kebersamaan dengan bank BRI, bisa langgeng. Tidak putus sesaat  karena diawali faktor ketidaktahuan pada informasi awal.  Atau karena tidak mampu berpikir jernih ketika customer service BRI menerangkan produk tabungan.

Akibatnya, setelah memiliki rekening disana mereka segera menutup rekening itu, padahal niat semula bagus banget, untuk persiapan  masa depan.

Meski tabungan Britama dan simpedes adalah jenis tabungan yang sama, dari bank sama, tapi fitur dan biaya dari produk simpanan ini berbeda.

Perbedaan simpedes dan britama sepertinya tidak begitu kentara.  Namun apabila di perhatikan lebih teliti, ternyata  perbedaan yang lumayan significant. Terlebih jika di ikut sertakan tabungan faedah dari BRI Syariah.

Dalam hal fasilitas kartu debet misalnya.  Pada debet yang di peruntukan untuk Simpedes, transaksi hanya bisa di lakukan pada mesin EDC BRI saja. Hal ini jelas beda dengan Debet card dari Britama dan BRISyariah, yang bisa di pakai belanja pada banyak merchant.

Dalam hal pembukaan rekening perlu juga di ketahui. BRI Simpedes tidak tersedia di semua kantor cabang BRI.  Bisa dipahami apabila di kantor cabang utama di kota-kota besar tidak melayani pembukaan tabungan simpedes. Karena jelas, dari nama produknya sudah kelihatan, Simpedes; Simpanan Masyarakat Pedesaan.

Lain halnya dengan Britama, warga di pedesaan sekalipun bisa membuka tabungan ini.  Bahkan pengamatan saya di kantor cabang pembantu BRI di daerah, banyak ibu-ibu memegang buku tabungan BritAma, bukan simpedes. Saya tidak tahu apakah para ibu itu telah memilih sesuai kebutuhan, ataukah hanya ikut-ikutan temannya saja.

Karena produk ini beda namun serupa, berikut saya tampilkan perbedaan antara Britama dan simpedes  dalam hal biaya, limit transaksi,  dan fitur dari kedua produk itu ditambah simpanan dari BRI Syariah.

update: 29 maret 2015
 mulai 6 mei 2015 akan diberlakukan biaya interkoneksi pada BRI Syariah, jadi, transfer antar bank atau taruk tunai di atm bank lain tidak gratis lagi


Baca juga : Saldo minimum supaya bunga bank bisa menutupi potongan bulanan

 komparasi fitur dan biaya  tabungan Britama  Simpedes  Faedah BRI Syariah

Item
Britama
(Classic)
Simpedes

Faedah Bri Syariah

Biaya



Setoran awal
250.000
100.000
50.000
Setoran selanjutnya
10.000
10.000
10.000
Biaya administrasi  perbulan 
12.000
6500
Gratis 



Biaya ATM perbulan
1000
500
gratis
Saldo  minimum  di tahan
50.000
50.000
50.000
Denda dibawah saldo minimum
5000
5000
12.500
Biaya penarikan di teller
5000
5000
-
Saldo rekening di tutup otomatis
50.000
25.000
10.000
Biaya Penarikan  di ATM BRI
0
0
0
Biaya penarikan di ATM Bersama /prima
7500
7500
0 saldo ≥500.000
6500 saldo < 500 ribu




Info saldo di BRI
0
0
0
Saldo tidak cukup di ATM BRI
0
0
0
Saldo tidak cukup di ATM Bersama
3000
3000
3000
Saldo tidak cukup di ATM Prima
2500
2500
2500
Salah pin di ATM Bersama


3000
Salah pin di ATM Prima


2500








Limit Transaksi perhari



Limit penarikan di ATM
5 juta
5 juta
5 juta
Limit  belanja di merchant
-          Pin
.
10 juta
Hanya di EDC BRI
10 juta

-          Tanda tangan
2 juta
2 juta









Transfer ke  BRI



-          ATM
20 juta
20 juta
10 juta
-          Internet Banking
20 juta
10juta
10juta
-          SMS Banking
1 juta
1 juta
5 juta
-          Phone banking
10 juta
10 juta
-




Transfer ke Bank Lain



-          ATM
10 juta
10 juta
10 juta
-          Internet banking
100 juta
-
-
-          SMS Banking
1 juta
1 juta
5 juta




Biaya penggantian Kartu ATM
10.000
10.000

Biaya penggantian buku rusak
gratis
gratis

Posting Komentar untuk "Bingung Pilih Britama Simpedes atau BRI Syariah, Baca ini dulu"