Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Niat Operasi Plastik di Thailand? Cari Tahu Dulu Biayanya di Sini

Operasi plastik atau bedah kecantikan menjadi salah satu prosedur perawatan medis yang diminati banyak orang, baik dilakukan di dalam maupun luar negeri. Salah satunya, dilakukan di Thailand. Lantas, berapa sih biaya operasi plastik di Thailand?

Ahli bedah kecantikan di negara asal pasien yang melakukan operasi plastik masih kerap dirasa kurang, sehingga membuat mereka memilih untuk bertolak ke luar negeri. Salah satu negara yang menjadi incaran di kawasan Asia Tenggara adalah, Thailand.

Selain Korea Selatan yang kerap diasosiasikan sebagai negara penuh dengan pria tampan dan wanita cantik, Thailand juga sering kali mendapatkan anggapan serupa.

Mengapa Thailand termasuk negara favorit untuk bedah kecantikan, prosedur apa saja yang digemari, dan berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk melakukannya?

Untuk mengetahuinya, yuk simak pemaparan dari Sindonews jaringan MoneySmart berikut:

Alasan Thailand favorit

Operasi plastik
Operasi plastik

Selain Bangkok, Phuket merupakan wilayah di Thailand yang dikenal populer sebagai destinasi untuk melakukan prosedur operasi plastik.

Di Phuket, terdapat banyak rumah sakit besar dan klinik kecantikan yang menawarkan prosedur operasi plastik.

Diperkirakan sebanyak 1,4 juta pasien dari luar negeri menjalani operasi plastik di Bangkok dan Phuket setiap tahunnya.

Alasan utama Thailand termasuk negara favorit untuk bedah plastik karena biaya di sana paling terjangkau apabila dikonversikan dalam mata uang US$ atau Euro.

Pasalnya, di bandingkan dengan prosedur perawatan medis di negara-negara maju, Thailand memberikan harga yang tergolong murah.

Ada beberapa hal yang membuat perawatan medis di Thailand menjadi terjangkau, salah satunya adalah biaya tenaga kerja yang rendah. Ini yang menjadikan biaya perawatan medis di Thailand, termasuk operasi plastik menjadi sangat kompetitif.

Baca juga:

Ngaku Oplas! 4 Artis Indonesia Ini Habiskan Bujet Puluhan Juta Rupiah

Prosedur yang digemari

Operasi plastik
Operasi plastik

Ada beberapa tindakan operasi plastik yang sering dilakukan dan digemari di negeri Gajah Putih.

Yaitu operasi kantung mata, operasi kelopak mata (blepharoplasty), operasi hidung (rhinoplasty), neck contouring atau perataan garis leher, sedot lemak (liposuction), operasi memperbesar payudara, operasi mengecilkan payudara, dan tanam benang.

Ada pula operasi ganti kelamin yang cukup populer di Thailand. Meski Thailand memiliki biaya perawatan medis yang cukup terjangkau, setiap klinik dan rumah sakit memiliki kisaran biaya berbeda-beda.

Apalagi, untuk klinik atau rumah sakit yang telah memiliki sertifikasi internasional, bukan tidak mungkin memiliki standar biaya yang lebih tinggi. Selain itu, biaya operasi plastik juga tergantung pada jenis tindakan yang dilakukan dan sejumlah faktor lainnya.

Baca juga:

Roy Kiyoshi Disebut Gagal Operasi Plastik, Emang Berapa Sih Biaya Sesungguhnya?

Biaya prosedur bedah plastik

Operasi plastik
Operasi plastik

Nah, buat kamu yang pengin mencicipi prosedur di bawah pisau bedah di Thailand, perlu tahu lebih dahulu biaya yang harus dikeluarkan.

Berikut, kisaran biaya operasi plastik yang populer dilakukan di Thailand, seperti dikutip dari Placid Way:

  1. Operasi pembesaran payudara: Rp46,2— Rp64,3 juta.
  2. Implan payudara: Rp41,8— Rp55,7 juta.
  3. Operasi pengecilan payudara: Rp43,3 juta.
  4. Face lift: Rp69,3 juta.
  5. Operasi hidung (rhinoplasty): mulai dari Rp12 juta.
  6. Operasi kelopak mata (blepharoplasty): Rp13,2— Rp29,2 juta.
  7. Tummy tuck (abdominoplasty): Rp41,8— Rp70 juta.
  8. Liposuction (sedot lemak): Rp7— Rp34,8 juta.

Itulah alasan mengapa bedah plastik di Thailand digemari, prosedur yang laris dilakukan, dan biaya yang harus dikeluarkan. Semoga informasi ini bermanfat ya!  

Posting Komentar untuk "Niat Operasi Plastik di Thailand? Cari Tahu Dulu Biayanya di Sini"