4 Tabungan dari Bank BTN
Yang selalu jadi ingatan pertama saya tentang tabungan bank Tabungan Negara ( BTN ) adalah mengenai kemampuan untuk setoran dari kantor pos. Selain identik-nya bank ini dengan pembiayaan perumahan rakyat, KPR BTN, Perumahan BTN, itu sudah pasti akrab di telinga.
Jadi untuk keluarga muda, anak-anak muda, yang mengincar hunian masa depan di perumahan type 21 atau type 36 dengan memanfaatkan KPR BTN, segeralah menjadi nasabah BTN di mulai dari sekarang. Karena pihak bank pasti akan mempertimbangan nasabah loyal untuk persetujuan kredit.
Ada beberapa produk tabungan dari bank tabungan negara ( BTN ), yang saya update disini adalah tabungan untuk perorangan maupun organisasi, sehingga calon nasabah baru BTN dapat memilih dengan cermat sesuai dengan keinginan.
Selain untuk rekening personal, tabungan Batara bisa untuk rekening bersama. Fasilitas kartu ATM tidak perlu diragukan, berlogo visa, dalam jaringan ATM LINK, Bersama, Prima, Alto, Mets, dan Plus. Sehingga sangat banyak diterima berbagai merchant belanja maupun pembayaran.
Produk ini ditujukan untuk yang ingin menyimpan uang sekaligus investasi kecil-kecilan. Karena jika tidak ada penarikan selama dua bulan maka akan dapat tambahan bonus bunga sebesar 1.5% p.a.
Dari namanya saja sudah kelihatan jika produk ini hasil kerjasama antara bank BTN dan PT. Pos Indonesia. Jadi otomatis bisa setoran di kantor pos online yang tersebar di seluruh indonesia.
Cukup bagus untuk yang ingin menabung tanpa ada potongan bulanan. Di banding TabunganKu dari bank pemerintah lain, lebih baik pilih di BTN saja kalau mau nyimpan duitnya di TabunganKu.
Itulah beberapa tabungan dari bank BTN yang bersifat umum. Silahkah di pilih. Jika ada yang perlu di tanyakan silahkan kontak ke customer service di nomor 500286. Atau yang ingin berbagi pengalaman setelah menjadi nasabah bank ini silahkan isi komentar di bawah.
Jadi untuk keluarga muda, anak-anak muda, yang mengincar hunian masa depan di perumahan type 21 atau type 36 dengan memanfaatkan KPR BTN, segeralah menjadi nasabah BTN di mulai dari sekarang. Karena pihak bank pasti akan mempertimbangan nasabah loyal untuk persetujuan kredit.
Ada beberapa produk tabungan dari bank tabungan negara ( BTN ), yang saya update disini adalah tabungan untuk perorangan maupun organisasi, sehingga calon nasabah baru BTN dapat memilih dengan cermat sesuai dengan keinginan.
Tabungan BTN Batara
Selain untuk rekening personal, tabungan Batara bisa untuk rekening bersama. Fasilitas kartu ATM tidak perlu diragukan, berlogo visa, dalam jaringan ATM LINK, Bersama, Prima, Alto, Mets, dan Plus. Sehingga sangat banyak diterima berbagai merchant belanja maupun pembayaran.
- Setoran awal minimal Rp 200.000,-
- setoran selanjutnya minimal Rp 10.000,-
- saldo mengedap di rekening minimal Rp 50.000,-
- biaya administrasi perbulan Rp 9000,-
Tabungan BTN Prima
Produk ini ditujukan untuk yang ingin menyimpan uang sekaligus investasi kecil-kecilan. Karena jika tidak ada penarikan selama dua bulan maka akan dapat tambahan bonus bunga sebesar 1.5% p.a.
- Setoran awal perorangan minimum Rp 2.000.000,-
- Saldo minimum Rp 2.000.000,-
- setoran selanjtunya minimum Rp 50.000,-
Tabungan BTN e’Batarapos
Dari namanya saja sudah kelihatan jika produk ini hasil kerjasama antara bank BTN dan PT. Pos Indonesia. Jadi otomatis bisa setoran di kantor pos online yang tersebar di seluruh indonesia.
- Setoran awal minimum Rp 50.000
- Setoran selanjutnya minimal Rp 10.000
- Gratis biaya administrasi bulanan
- Kartu ATM BTN untuk bertransaksi diseluruh ATM Bank BTN, jaringan ATM berlogo Link dan ATM Bersama
TabunganKu BTN
Cukup bagus untuk yang ingin menabung tanpa ada potongan bulanan. Di banding TabunganKu dari bank pemerintah lain, lebih baik pilih di BTN saja kalau mau nyimpan duitnya di TabunganKu.
- Setoran awal Rp 20.000,-
- Setoran selanjutnya Rp 10.000,-
- Saldo minimal Rp 10.000,-
- Dapat kartu ATM
- Penarikan di teller hanya bisa di kantor cabang tempat membuka rekening dengan minimum penarikan sebesar Rp 100.000,-
Itulah beberapa tabungan dari bank BTN yang bersifat umum. Silahkah di pilih. Jika ada yang perlu di tanyakan silahkan kontak ke customer service di nomor 500286. Atau yang ingin berbagi pengalaman setelah menjadi nasabah bank ini silahkan isi komentar di bawah.
Posting Komentar untuk "4 Tabungan dari Bank BTN"