Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Produk Tabungan BII Maybank

Dari beberapa produk Tabungan BII Maybank, saya update dua simpanan untuk perorangan beserta fitur dan biaya admnistrasi  pada masing-masing jenis. Yaitu:

BII Tabungan Reguler
TabunganKu BII Maybank

**


Bicara tentang Bank BII Maybank dan tabungannya, maka yang terlintas di benak saya adalah kartu ATM pertama. Dari bank inilah saya pertama kali memiliki dan menggunakan ATM (  ketahuan deh gue….)

Bahkan dari bank ini juga saya mengetahui ada benda ajaib  yang namanya ATM. Waktu itu saya  mengenal Kartu ATM BII ketika menamakan diri BII super kassa dari ayah.

Pada era 1990-an ketika baru-baru ATM berkenalan dengan masyarakat indonesia, ketika masih sangat jarang orang memiliki dan menggunakan ATM, saya yang masih bocah terkesima melihat ayah melakukan penarikan uang di Anjungan Tunai Mandiri. hebat, duit bisa keluar dari mesin. Hehe….

Waduh, gimana ini, saya mau nulis tentang  tabungan BII maybank kok malah cerita masa lalu. Di protes nggak nih sama yang baca.

Maklumin saja sodara-sodara, ngomongin bank BII seringkali membuat saya mengingat banyak hal untuk dikenang. Mulai dari keluarga, teman, sampai aktivitas perbankan. Yang kesemuanya bersinggungan dengan bank yang memiliki logo unik, terdapat dua titik merah saling berhadapan.

Namun, karena ini bukan blog personal untuk bercerita dan curhat lebih jauh tentang pribadi, maka ceritanya cukup sampai disitu. Yuk sekarang kita masuk pada tema kita; produk tabungan dari Bank Internasional Indonesia ( BII Maybank )

Ada beberapa produk tabungan BII Maybank untuk nasabah. Mulai dari yang  benar2 bebas biaya administrasi untuk kalangan bawah, sampai yang tanpa potongan untuk kelas menengah atas. Ada juga tabungan untuk anak, tersedia pula tabungan khusus untuk perempuan.

Kita sebut saja produknya : BII Tabungan Reguler,  BII Tabungan Gold, BII Tabungan Pro, BII Woman One, serta BII SuperKidz. Sementara simpanan dalam mata uang asing adalah BII-Super-Valas serta BII EduPlan USD.


Khusus di halaman ini saya update biaya admnistrasi untuk dua tabungan saja, Yaitu; BII Tabungan Reguler dan TabunganKu. Sementara untuk yang lain, saya akan tulis di postingan lain.


BII Tabungan Reguler


Produk tabungan ini menggantikan BII Superpundi. Simpanan harian dalam mata uang rupiah untuk nasabah perorangan. Fasilitasnya sangat lengkap, mulai internet banking, phone banking, mobile banking dengan SMS dan aplikasi.

Untuk membuka tabungan regular BII, nasabah cukup datang ke kantor cabang terdekat untuk membuat/mengisi permohonan pembukaan rekening dengan membawa KTP atau identitas lainnya berupa SIM/Paspor/KIMS/KITAS/Kartu Pelajar.

Calon nasabah juga dapat mengisi form aplikasi dirumah dengan formulir yang dapat di download di situs bii.co.id, untuk kemudian dibawa ke kantor cabang ketika ingin membuat rekening. Hhhmmm sayang ya masih terbatas manual.

Fitur dan biaya Tabungan Reguler BII


  • Setoran awal minimum Rp.500.000,-
  • Setoran selanjutnya minimal Rp.50.000,-
  • Biaya administrasi per bulan Rp, 10.000,-
  • Phone banking, internet banking, SMS banking, Mobile banking dengan aplikasi BlackBerry, Android, IOS
  • ATM dalam jaringan Bersama, Alto, Prima BCA, dan cirrus
  • Keamanaan  transaksi financial ebaking dengan Token SMS
  • Pembelian dan pembayaran ke banyak merchant


TabunganKu BII Maybank


Dari ratusan bank yang melayani TabunganKu, TabunganKu BII maybank adalah salah satu yang terbaik. Saya katakan demikian karena bank ini berbaik hati memberikan fasilitas ATM dan internet banking tanpa biaya tambahan untuk kepemilikan rekening tabunganKu. Selain limit transaksi yang lumayan tinggi untuk jenis rekening ini.

TabunganKu adalah produk pemerintah yang di keluarkan bersama-sama oleh puluhan bank umum nasional, BPD  serta 900-an BPR/ BPRKS di seluruh Indonesia.

Pada prakteknya, TabunganKU punya kesamaan dalam hal setoran  dan tanpa biaya administrasi / potongan bulanan. Yang jadi pembeda  adalah fitur yang di berikan oleh masing-masing bank. Disinilah TabunganKu BII adalah juaranya.

Fitur dan biaya TabunganKu BII


  • Setoran awal minimal Rp.20.000,-
  • Setoran selanjutnya Rp.10 ribu
  • Mendapat kartu ATM seperti hal nya Tabungan Reguler
  • Ebanking dengan dengan internet banking, sms banking, phone banking, mobile banking dengan ios, BB, Android
  • Limit tarik tunai perhari maksimal Rp.2 juga di seluruh ATM dan maksimal Rp.10 juta di kantor cabang tempat membuka rekening.
  • Gratis biaya tarik tunai maksimal 5 kali dalam satu bulan. Tarik tunai ke-6 dan seterusnya dikenakan biaya Rp.2 ribu
  • Setoran bisa dilakukan di semua cabang manapun
  • Pembayaran dan pembelian ke berbagai merchant


**
Demikian biaya administrasi dan fitur dari dua produk tabungan Bank Internasional Indonesia Maybank. Data diatas bisa berubah sewaktu-waktu tanpa dapat saya ketahui. Update akan di lakukan setelah saya ketahui jika ada perubahan. Untuk keterangan lebih lanjut silahkan hubungi costomer care BII di nomor telepon 69811


Posting Komentar untuk "Produk Tabungan BII Maybank"