Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pemerintah Mulai Eksekusi Kartu Identitas Anak. Manfaatnya Apa? Simak Dulu Deh!

Siapa sih orangtua yang gak sayang sama anak? Nah, sebagai orangtua yang sayang sama anak bakal ngelakuin apa saja yang terbaik untuk anak. Mulai dari nyediain semua kebutuhan si anak sampai keinginannya kayak mainan.

Tahu gak sih kalau mulai 2016, pemerintah akan mulai mewajibkan setiap anak yang berusia di bawah 17 tahun untuk punya yang namanya kartu identitas anak (KIA). Kartu ini bakal diterbitin oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di kabupaten atau kota setempat.

Lalu gimana dengan akta kelahiran? Tenang saja, akta kelahiran masih tetap berlaku kok. Kartu Identitas Anak (KIA) ini akan melengkapi data akta kelahiran.

Jadi semacam KTP untuk anak gitu deh. Beda dengan akta kelahiran yang bentuknya lembaran kertas besar dan kurang praktis, KIA lebih praktis dan bisa dibawa ke mana saja..

Tujuan Penerbitan KIA

Penerbitan KIA ini bukan asal ngomong ya. Ketentuan ini sudah diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Permendagri Nomor 2 Tahun 2016 tentang Kartu Identitas Anak.

Emang buat apa sih pemerintah bikin kebijakan tentang KIA? Sabar dulu bapak-bapak, ibu-ibu. Melalui kartu identitas anak ini pemerintah ingin meningkatkan pendataan, perlindungan, pelayanan publik, serta sebagai upaya memberikan perlindungan dan pemenuhan hak konstitusional warga negara dari usia sedini mungkin.

kartu identitas anak

Gak cuma orang dewasa aja dong yang punya KTP, anak-anak juga nih!

[Baca: Ini Alasan kenapa Pendidikan Keuangan Anak Penting diajarkan Sedini Mungkin]

Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kemendagri Zudan Arif Fakhrullah mengatakan, pada tahap pertama KIA akan diberlakukan di wilayah Yogyakarta, Solo, Bantul, Malang dan Balikpapan. Selanjutnya, akan ada 50 pemerintah kabupaten/kota yang akan menerapkan program KIA tahun 2016 ini.

Jenis dan Syarat Penerbitan KIA

Hal mendasar yang harus dipahami, anak-anak itu kan terbagi atas batasan usia ya. Untuk KIA ini sendiri akan dibagi menjadi dua jenis:

1. Kartu identitas anak (KIA) untuk anak yang berusia nol sampai dengan lima tahun

2. Kartu identitas anak (KIA) untuk anak yang berusia lima sampai dengan 17 tahun kurang satu hari.

Lalu gimana dengan syarat penerbitan KIA itu sendiri?

1. Bagi anak yang baru lahir (bayi), KIA bakal diterbitkan bareng akta kelahiran

2. Bagi anak yang belum berusia lima tahun tapi belum punya KIA, harus memenuhi persyaratan berikut:

– fotokopi kutipan akta kelahiran dan menunjukkan kutipan akta kelahiran aslinya;

– KK asli orang tua/wali

– KTP asli kedua orang tuanya/wali

3. Bagi anak yang berusia lima tahun tapi belum punya KIA, harus memenuhi persyaratan berikut:

– Memberi fotokopi akta kelahiran dan menunjukkan akta kelahiran versi asli

– KK asli orang tua/wali

– KTP asli kedua orang tuanya/wali ditambah pas foto anak berwarna ukuran 2 x 3 sebanyak 2 lembar. 

Manfaat KIA untuk anak

Manajemen keuangan adalah salah satu hal yang penting untuk mempersiapkan anak-anak menjadi pribadi yang mandiri secara finansial. Ciyusan deh!

kartu identitas anak

Biar gak cuma bisa jajan, anaknya diajarin keuangan ya bu, awas jangan jadi cewek matre hehehe

Emangnya mau anak-anak tumbuh jadi pribadi yang masa bodoh sama keuangan dan boros. Gak kan?

[Baca: Begini Nih Cara Mendidik Anak dalam Hal Keuangan]

Gak usah mikir yang ribet bin ruwet ya buat ngajarin anak-anak soal keuangan. Mulai saja dari yang namanya menabung uang di celengan.

Kalau masih usia balita mungkin iya ya cukup dengan celengan di rumah aja. Tapi saat mereka sudah masuk usia sekolah, gak ada salahnya kok mulai diperkenalkan dengan dunia perbankan.

Dengan memiliki KIA, anak-anak usia sekolah bisa banget loh diajak untuk berani melakukan transaksi menabung sendiri di bank. Ya, tentu saja untuk yang masih di bawah usia 15 tahun masih harus dengan pendampingan orangtua ya.

Segitu pentingnya kah pendidikan perbankan untuk anak? Sangat penting dong!

Melalui pendidikan perbankan anak-anak akan bisa lebih ngerti fungsi keuangan di masa mendatang. Usia muda bukan halangan untuk bisa bijaksana dalam mengelola keuangan termasuk utang, agar di masa depan kehidupan mereka lebih baik.

Jika mereka sudah terbiasa dengan transaksi perbankan, perlahan kita juga bisa memperkenalkan mereka dengan beberapa produk perbankan lain. Apa gak pusing itu anak-anak? Haduh ya gak lah! Ini era global loh, mau anak-anak kita tergilas zaman yang semakin kompetitif ini, gak kan.

kartu identitas anak

Ayo dek jangan takut sama tante cantik dan om ganteng di bank hehehe

Selain bisa melakukan transaksi perbankan secara mandiri, melalui KIA anak-anak juga bakalan memperoleh keistimewaan dalam transaksi jual beli lainnya loh. Hal ini tentu saja akan diatur berdasarkan persetujuan pemerintah daerah dengan pihak terkait.

Dengan kata lain, pemilik KIA kalau belanja bisa mendapat diskon atau potongan harga di tempat-tempat tertentu yang sudah menjalin kerjasama.

Gak berhenti sampai di situ. KIA juga akan mempermudah orangtua saat anak butuh berobat atau bahkan membuat paspor.

Saat anak-anak ini beranjak dewasa, pendataan mereka akan lebih mudah loh. KIA akan langsung disinkronisasikan menjadi KTP Elektronik.

[Baca: Mom and Dad Yuk Lebih Dekat dengan Simpel Sarana Pendidikan Keuangan Sejak Dini]

Gimana nih sekarang? Masih ragu dengan kebijakan pemerintah tentang Kartu Identitas Anak ini atau gak? Kalau sudah paham, ayo segera cari informasi tentang gimana kamu sebagai orangtua bisa mendapatkan KIA untuk anak.

kartu identitas anak

Sayang anak musti update dan rajin ya bapak, ibu, jangan cuma rajin ke pasar 

Buat yang belum punya anak, gak ada salahnya berbagi soal informasi bermanfaat ini ke sanak keluarga atau rekan-rekan yang sudah berkeluarga ya. Sayang anak, sayang anak!

Image Credit:

  • http://cdn.klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2016/02/12/664113/670×335/begini-syarat-dan-cara-bikin-kartu-identitas-anak-rev-1.jpg
  • http://assets-a1.kompasiana.com/statics/files/14126712611242704277.jpg?t=o&v=1200
  • http://img.antaranews.com/new/2014/08/ori/20140810Literasi-Keuangan-Anak-090814-bmz-1.jpg
  • http://cdn-2.tstatic.net/kaltim/foto/bank/images/kartu-identitas-anak-kia_2_20151224_104244.jpg

Posting Komentar untuk "Pemerintah Mulai Eksekusi Kartu Identitas Anak. Manfaatnya Apa? Simak Dulu Deh!"