Pengin Investasi Kepentok Bujet? Coba 4 Tips Nabung untuk Investasi Ini!
Investasi kini menjadi salah satu sarana yang banyak dipilih orang untuk membuat kekayaannya semakin beranak pinak.
Saat ini juga udah banyak banget instrumen investasi yang memudahkan masyarakat untuk berinvestasi.
Selain diberi berbagai pilihan, investasi juga mudah diakses dan yang terpenting gak perlu modal gede.
Contohnya, tabungan emas. Dengan menyiapkan bujet gak sampai Rp 10 ribu, kamu udah bisa memiliki investasi emas seberat 0.01 gram. Mengorbankan uang Rp 10 ribu untuk investasi tentu bukan perkara susah, bukan?
Sayangnya, masih banyak orang yang berpendapat kalau investasi hanya diperuntukkan untuk orang-orang berduit karena perlu modal gede. Hal itulah yang membuat mereka enggan berinvestasi.
Pasalnya, gak sedikit dari mereka yang ingin mengalihkan uangnya ke instrumen investasi yang lain selain emas, salah satunya adalah reksadana.
Nah, buat kamu yang masih merasa kesulitan mengumpulkan uang untuk investasi. Kali ini MoneySmart membagikan tips mudah dan sederhana banget menabung untuk investasi.
Gimana caranya? Yuk, langsung simak langsung di bawah ini:
1. Pakai celengan
Tips menabung untuk investasi pertama yang bisa kamu lakukan adalah, menabung dengan menggunakan celengan. Gimana caranya?
Gampang kok! Kamu hanya perlu menyisihkan uangmu setiap hari sebesar Rp 10 ribu yang disimpan di dalam celengan.
Kalau kamu konsisten menabung setiap hari dengan nominal yang sama, berarti di akhir bulan kamu bisa mengumpulkan uang sebesar Rp 300 ribu.
Dengan uang Rp 300 ribu, kamu sudah bisa investasi ke reksadana maupun emas batangan yaitu lewat sistem tabungan emas.
Menyisihkan uang Rp 10 ribu setiap hari tentu gak berat dong?
2. Kurangi beli camilan
Kerja sembari nyemil emang menyenangkan banget. Tapi, ada bahaya di balik itu lho. Gak cuma bikin berat badan semakin meningkat, camilan juga bisa bikin kantong bobol.
Coba kamu cek lagi deh, berapa sih uang yang kamu keluarkan untuk beli camilan? Pasti bisa lebih dari Rp 20 ribu. Ya, apalagi kalau di kantor tuh beli camilan buat ramai-ramai, karena pasti banyak yang minta.
Nah, kalau dihitung-hitung nih ya. Beli camilan setiap hari Rp 20 ribu dikali 22 hari kerja yaitu Rp 440 ribu.
Dengan uang sebesar itu, kamu udah bisa mendapatkan beberapa instrumen investasi lho. Selain uangmu makin banyak, badan juga sehat. Karena itu, kurangi camilanmu dari sekarang ya.
3. Kumpulkan receh
Udah sering mendengar orang yang berhasil membeli barang mahal menggunakan receh? Bahkan, di Cina, ada seorang pria yang membeli mobil dengan menggunakan 660 ribu uang koin dan 20 ribu lembar uang kertas yang jika ditotal mencapai 1,44 miliar.
Pasalnya, gak sedikit orang yang menyepelekan uang receh khususnya koin karena dianggap nilainya gak besar. Hayo ngaku, siapa di antara kamu yang sering menelantarkan uang koin?
Nah, coba yuk kumpulkan uang koin kamu ke dalam satu wadah. Gak perlu dihitung setiap hari, cukup masukkan aja setiap hari uang koin kembalian kamu membeli sesuatu.
Coba tunggu selama beberapa bulan. Tanpa sadar, jumlah uang koin yang kamu kumpulkan bisa membeli beberapa instrumen investasi. Gak percaya? Coba deh praktikkan sendiri!
4. Punya rekening lebih dari satu
Tips nabung untuk investasi lainnya dengan memiliki rekening lebih dari satu. Jadi setiap bulan, kamu bisa mentransfer ke rekeningmu yang satu lagi untuk tujuan investasi.
Karena masih pemula, untuk nominalnya sih terserah kamu. Asal jangan membuat kamu keteteran sendiri dan yang terpenting jangan menggunakan bujet pengeluaran yang wajib kamu.
Nanti jika kamu sudah bisa mengaturnya dengan baik, mulailah untuk konsisten setiap bulan untuk jumlah uang yang harus kamu sisihkan untuk investasi.
Nah, itu dia empat tips mudah dan gampang banget menabung untuk investasi. Sebenarnya terjun ke investasi itu sekarang udah mudah banget, ditambah lagi dengan banyaknya penawaran yang hanya perlu mengeluarkan modal kecil.
Jadi, bisa dibilang udah gak ada alasan untuk gak mau terjun ke investasi. Perlu diingat, investasi itu jangka panjang yang bisa menjamin masa tuamu kelak. Karena itu, mulai investasi dari sekarang yuk.
Posting Komentar untuk "Pengin Investasi Kepentok Bujet? Coba 4 Tips Nabung untuk Investasi Ini!"