All New Suzuki Baleno, Hatchback Murah Lengkap Dengan Fitur Gahar di Kelasnya
Siapa yang gak kenal dengan Suzuki? Merek kendaraan yang satu ini sudah melanglangbuana di tanah air sejak tahun 1970. Ada banyak mobil Suzuki yang jadi legenda di Indonesia.
Saat ini kita akan membahas secara lengkap mengenai Suzuki Baleno Hatchback. Bagi generasi 90-an, nama Suzuki Baleno rasanya memang tidak asing di telinga.
Sedan yang satu ini pernah menjadi salah satu mobil yang berjaya di eranya. Suzuki Baleno pertama kali meluncur pada tahun 1995. Kala itu ia lahir dengan nama Suzuki Cultus Crescent di Jepang dan di Indonesia hadir dengan nama Baleno.
Dilansir laman Carmudi, buat kamu yang masih menganggap mobil Suzuki di Indonesia kurang memiliki reputasi yang baik, rasanya perlu mengkaji lagi mengenai hal ini.
Pasalnya, nama Suzuki di Indonesia sebenarnya tidak bisa dikesampingkan begitu saja. Suzuki di Indonesia kerap menjual beberapa mobil yang jadi favorit masyarakat di Tanah Air.
Baca juga: Begini Cara Ibu Menyeimbangkan Karier dan Keluarga, Jangan Kelewat Baper!
Perjalanan Suzuki Baleno Hatchback di Indonesia
Suzuki Baleno yang pertama kali meluncur hadir dalam bentuk bodi sedan. Tetapi, di tahun 2015 lalu, Suzuki memperkenalkan generasi terbaru dari Baleno dalam bentuk bodi hatchback.
Mobil ini pertama kali meluncur di bulan Februari 2015 di India. Pada saat peluncurannya, masyarakat pun menyambut cukup positif Baleno Hatchback ini.
Dua tahun kemudian, tepatnya pada tahun 2017, Suzuki Baleno hatchback ini pun diboyong ke Indonesia untuk dijual secara resmi oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS). Jika melihatnya pertama kali, ada kesan tersendiri saat melihat bentuknya.
Terutama dalam desain mobil ini sepenuhnya. Banyak yang kurang suka dengan bagian depan dan belakang mobil ini. Akan tetapi sebagian orang menilai jika mobil ini punya desain yang cukup baik.
Di bagian depan, Suzuki Baleno hatchback ini sudah dibekali dengan lampu LED DRL pada lampu depannya. Grillnya terdapat logo S besar yang menandakan Suzuki. Di bagian bawah bumper depan terdapat sebuah fog lamp. Oiya, di bagian tengah gril terdapat paduan warna krom. Bagian bawah bumper terdapat lips yang membuat tampilannya kian sporty.
Secara desain, mobil ini tetap harus diakui jika aksen-aksen yang disematkan cukup sporty. Di sisi samping, Suzuki Baleno hatchback dibekali dengan velg berukuran 16 inci yang dibalut dengan ban berukuran 195/55. Biar tampilannya semakin menawan dan keren, ada juga side skirt di bagian samping.
Berlanjut ke bagian belakang. Di bagian belakang, terdapat lampu yang berukuran besar. Sayangnya lampu yang digunakan pada mobil ini belum memakai model LED. Tetapi not bad lah, karena ia memiliki wiper di bagian belakang yang bisa membantu visibilitas saat hujan. Salah satu kekurangannya di bagian belakang adalah pintu belakangnya yang cukup kecil. Bagasinya juga tidak terlalu besar, kalau membawa barang agak besar duh jangan pakai mobil ini deh!
Bagusnya, desain bumper belakang dari mobil ini lumayan oke. Nggak malu-maluin lah sebenarnya tapi tetap saja, kami kurang suka sama desain mobil ini sepenuhnya. Berlanjut ke bagian dalam.
Interior Suzuki Baleno Hatchback lega
Desain interior dari mobil ini sebenarnya lumayan bagus. Seluruh warna yang digunakan untuk bagian interior menggunakan warna hitam. Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh mobil ini adalah ruang kabin yang cukup lega.
Sebelum membahas posisi duduk di depan dan baris kedua, Carmudi Indonesia merasa desain dashboard dari mobil ini sangatlah kurang menarik. Desainnya cukup kaku, walaupun terdapat beberapa aksen silver di bagian ac, dan panel bawah head unit.
Setir dari mobil ini terdapat beberapa tombol pengaturan yang dapat digunakan untuk mengatur volume suara. Panel instrumen yang tertanam di mobil ini sebenarnya sudah cukup baik. Informasi yang diberikan oleh mobil ini mengenai MID sudah cukup lengkap. Cup holder pada mobil ini cukup banyak. Di setiap pintu terdapat cup holder yang dapat digunakan.
Selain itu, ruang penyimpanan juga lumayan banyak. Posisi duduk di bagian depan sangat lega. Ruang kaki, ruang kepala masih menyisakan jarak yang banyak. Potongan jok yang dimiliki seakan memeluk badan dengan erat. Posisi duduk yang diberikan oleh mobil ini cukup ideal dan rileks untuk melakukan perjalanan di Ibukota yang kerap macet.
Di bagian belakang, posisi duduk yang diberikan juga lumayan lega. Kedua baris jok sayangnya belum menggunakan bahan kulit, tetapi masih menggunakan bahan fabric yang menurut kami lebih baik fabric dibanding bahan kulit. Jok baris kedua dapat dilipat dengan pengaturan 60:40. Makanya, kalau mau membawa barang yang cukup besar jok baris kedua harus dilipat.
Baca juga: Pilih Tinggal di Apartemen Superblok atau Tunggal? Kenali dulu Untung Ruginya Ini
Mesin Irit Suzuki Baleno Hatchback
Untuk mesinnya sendiri, Suzuki Baleno hatchback ini ditanamkan mesin berkapasitas 1.373 cc, 4 silinder dengan sistem pembakaran multipoint injection. Soal tenaga yang dihasilkan, mesin ini mampu mengeluarkan tenaga hingga 92,4 hp dengan torsi 130 Nm.
Mesin berkode K14B ini sebenarnya punya performa yang biasa saja, tetapi cukup untuk mengakomodir mobil ini dengan cukup baik.
Di Indonesia, mobil ini ditawarkan dengan dua pilihan transmisi. Yakni manual dan otomatis. Untuk transmisi manual dibekali dengan 5 percepatan sedangkan transmisi otomatis hanya 4 percepatan saja.
Suspensi dan Kaki-kaki yang Lincah
Mobil dengan kapasitas 5 penumpang ini dibekali dengan suspensi depan McPherson Strut with Coil Spring dan suspensi belakang Torsion Beam with Coil Spring. Untuk menunjang keamanan, dua buah airbag ditanamkan di bagian depan. Ada juga rem ABS.
Soal fitur, mobil ini punya fitur yang lumayan lengkap dibandingkan dengan kompetitornya. Sebut saja seperti head unit touchscreen 7 inci lengkap dengan pilihan menu navigasinya, seperti satellite navigation dan live traffic updates, sistem audio berupa MP3 Capable dan CD player serta fitur konektivitas Eksternal Device Connectivity with Apple CarPlay dan Bluetooth.
Baca juga: Pengin Sukses Jawab Pertanyaan Saat Wawancara Kerja? Ini Triknya, Mudah Kok!
Fitur lain yang tersedia pada mobil ini adalah tombol start/stop button yang sudah memakai model keyless entry. Kunci model ini jelas membuat sebuah mobil terlihat modern dan cukup memudahkan penggunanya.
Lalu, berapa harga dari mobil yang didatangkan secara langsung dari India ini? PT SIS menjual mobil ini dengan harga Rp 220 juta untuk tipe GL bertransmisi otomatis, dan Rp 207,5 juta untuk tipe GL transmisi manual.
Kedua harga ini menjadikan Suzuki Baleno hatchback menjadi salah satu mobil dengan harga termurah dengan fitur yang lumayan lengkap. Sayangnya, masih banyak masyarakat yang masih melihat nama besar merk dari kompetitor.
Sebut saja Toyota Yaris, Honda Jazz, Daihatsu Sirion yang dijual dengan banderol yang cukup jauh dari Baleno hatchback ini. Bagi kamu yang menginginkan mobil dengan value for money yang cukup baik, Suzuki Baleno hatchback ini menjadi salah satu alternatif yang bisa dipilih untuk model hatchback. (Editor: Winda Destiana Putri).
Posting Komentar untuk "All New Suzuki Baleno, Hatchback Murah Lengkap Dengan Fitur Gahar di Kelasnya"