Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Punya Mimpi Jangan Nanggung Dong! Ikuti Cara Sukses ala Habibie Ini

Gak ada pebisnis yang gak mau sukses. Tujuan utama mereka jelas menjadi sukses, ditandai dengan kesejahteraan di atas rata-rata.

Tapi kesuksesan itu ada tingkatannya. Mau yang kelas regional, nasional, atau internasional. Kalau boleh cap cip cup kembang kuncup, pastinya akan milih sukses dalam skala internasional, seperti B.J. Habibie.

Mantan Presiden Indonesia itu bisa dibilang sebagai teknokrat sekaligus pengusaha yang ulung. Dia sukses jadi pejabat, sukses pula bisnisnya.

Namanya gak hanya terkenal di Indonesia, tapi juga di mancanegara. Bahkan ketika filmnya dirilis, media Jerman sampai bikin berita setengah halaman.

Namun kesuksesan itu gak bisa datang dalam sekejap mata. Habibie mesti banting-tulang siang-malam untuk mewujudkan mimpinya.

sukses ala Habibie
Hasil manis Pak Habibie saat ini adalah proes panjang penuh perjuangan (Habibie / Tempo)

Kita bisa meniru langkah Habibie dalam upaya membesarkan bisnis hingga tingkat dunia, bukan hanya nasional, apalagi regional. Berikut ini cara sukses ala Habibie seperti terlihat dalam filmnya:

1. Pantang mundur

Kalau sudah pasang target, harus gigih memperjuangkannya. Bukan kena goyangan sedikit langsung letoy.

Habibie pada era 1960-an nekad pergi ke Jerman untuk menuntut ilmu sesuai dengan impiannya. Dia sebenarnya saat itu kuliah di Belanda, tapi disuruh pindah ke Jerman karena sedang ada konflik Papua yang melibatkan Belanda.

Dia gak lantas balik badan waktu disuruh ke Jerman. Niatnya belajar pesawat dan penerbangan sudah bulat dan tak bisa diganggu gugat.

2. Konsisten

Meski didera banyak rintangan, terutama soal finansial, Habibie tetap konsisten berfokus paa cita-citanya. Bahkan ketika kondisi keuangan keluarganya bareng Ainun lagi terganggu, dia gak patah arang.

Dia merasa percaya diri akan level kemampuannya. “Segini doang mah kecil, impian yang ada di depan untuk diraih jauh lebih besar.” Mungkin begitu yang dipikirkan sang maestro pesawat itu.

sukses ala Habibie
Konisisten dan tekun sama apa yang dilakukan dong! (Karyawati / Papasemar)

Bahkan saat sudah menjadi menteri dia konsisten dengan keputusannya beli kapal bekas dari Jerman meski dianggap pemborosan. Kapal itu ia nilai berguna buat Indonesia, walau statusnya bekas dipakai perang.

3. Tambah jaringan

Impian sukses secara global gak bakal terwujud kalau gak pernah buka jaringan. Habibie membuka luas jaringannya, gak hanya dari kalangan peneliti.

Buktinya, dia bisa menjadi pejabat negara. Bisnisnya pun di mana-mana. Dengan adanya jaringan, kita bisa lebih mudah mengoperasikan bisnis karena bisa mendapat bantuan dan kesempatan. Makin luas jaringan, makin banyak bantuan dan kesempatan.

4. Puas tanpa batas

Perasaan cepat puas menghalangi langkah untuk menuju anak tangga kesuksesan selanjutnya. Setelah menikmati suatu keberhasilan, hendaknya segera beralih ke target selanjutnya untuk mendapat kepuasan lainnya.

Dengan begitu, jalan menuju kesuksesan di ranah yang lebih luas akan terbuka lebar. Seperti Habibie. Sudah sukses jadi petinggi perusahaan beken di Jerman, mau pulang ke Indonesia untuk jadi menteri.

Setelah jadi menteri, sanggup jadi wakil presiden. Setelah itu, jadi presiden. Saat sudah turun dari jabatan, dia pun masih dianggap berjasa bagi negara.

sukses ala Habibie
Sepak terjang Pak Habibie emang udah gak usah diragukan lagi deh! (Suharto dan Habibie / Wikimedia)

5. Buka cakrawala

Pengetahuan adalah kunci dalam memajukan usaha. Habibie gak hanya ahli dalam soal teknik. Dia pun menguasai sejumlah bahasa asing.

Dia juga bisa menjalankan tugas sebagai pengelola negara. Cakrawala pengetahuan harus dibuka selebar mungkin seperti Habibie, bukan terpatri pada satu bidang doang.

Ini berguna untuk melebarkan sayap bisnis dan memperluas jaringan. Punya bisnis warung kopi, misalnya, bisa gali info soal proses penanaman kopi, juga pembuatan kue atau cookies teman minum kopi.

Siapa tahu bisa buka bakery atau toko roti sendiri selain kafe. Jika menguasai bahasa asing, bisa deh buka cabang di luar negeri.

Menjadi sukses adalah pilihan. Kalau sudah memilihnya, kita tinggal berusaha sekuat tenaga untuk mewujudkan impian itu.

sukses ala Habibie
Ayo jangan cepat puas, tambah terus wawasan kita! (Sekelompok Pemuda / cambridgeieltsacademy)

Mau sukses doang atau sukses banget, itu juga pilihan. Pertanyaannya, siap gak kita berjuang dan berkorban demi kesuksesan yang didambakan.

 

 

Yang terkait artikel ini:

[Baca: Kamu Punya Jiwa Pengusaha? Ini 8 Cara Menjadi Solopreneur yang Sukses]

[Baca: Kisah Inspiratif 5 Pengusaha Muda Usia 20 Tahun yang Bisa Kamu Tiru]

[Baca: Jangan Iri Dengan Kesuksesan Orang Lain, Kamu Juga Bisa Sukses Kok dengan 10 Cara Ini]

Posting Komentar untuk "Punya Mimpi Jangan Nanggung Dong! Ikuti Cara Sukses ala Habibie Ini"