Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mau Sukses Jualan, Ini 5 Tips Marketing Revolution Tung Desem Waringin

Tung Desem Waringin yakin pemasaran atau marketing selalu menjadi nafas bagi setiap bisnis. Banyak cara, strategi, tips dan trik yang bertebaran diluaran sana baik dari para pakar, buku, hingga internet mengenai marketing.

Tapi tahukah kamu jika itu semua percuma jika hasilnya gak memuaskan. Pelatih Sukses  yang juga salah satu Pembicara Terbaik Indonesia, Tung Desem Waringin mengatakan, teori itu akan menjadi sia-sia jika gak dapat dipraktekkan.

Pada workshop FinTax Fair 2019 dirinya membagikan 5 tips marketing revolution yang telah diterapkan olehnya sendiri dan memperoleh hasil memuaskan. “Kata siapa ekonomi susah? Lah perusahaan saya tahun ini (2018) untung empat kali lipat kok. Itu setelah saya motivasi para karyawan saya, dan kuncinya marketing revolution ini,” ungkap Tung Desem Waringin.

Lalu apa saja 5 marketing revolution Tung Desem Waringin yang terbukti ampuh tersebut? Berikut tips lengkapnya:

MoneySmart.id
Marketing Revolution Tung Desem Waringin (MoneySmart.id)

1. Menciptakan Penawaran Yang Menarik 

Dalam memasarkan sebuah produk harus diikuti dengan penawaran yang menarik. Seberapa pun murah dan berkualitasnya produk kamu, jika gak dikemas dengan penawaran yang menarik akan menjadi kurang maksimal. Contohnya yang marak saat ini digunakan adalah dengan memberikan diskon, penawaran buy one get one, hingga cash back.

2. Harus Bisa Dipercaya

Selain penawaran menarik, dalam memasarkan produk dan jasa kamu juga harus bisa dipercaya. Sebab, awal dari orang tahu sampai menjadi pembeli atau konsumen utamanya didasari karena kepercayaan. Untuk tips kedua ini contohnya kamu bisa memberikan garansi uang kembali jika produknya kurang memuaskan. Asal kamu juga harus pastikan produk dan jasa kamu memang benar-benar bagus. Jangan sampai kamu tekor karena menerima permintaan uang kembali yang menumpuk.

3. Dengan Cara Yang Tepat

Selanjutnya setelah penawaran kamu dirasa menarik, dan dapat dipercaya lakukan dengan cara yang tepat. Karena pada dasarnya setiap produk dan jasa itu memiliki perbedaan karakteristik, maka jangan sampai kamu menawarkan produk A, namun dengan menggunakan cara B. Meski berhasil melakukan penjualan, namun hasilnya akan menjadi tidak maksimal.

4. Disampaikan Pada Target Market Yang Tepat Dalam Jumlah Yang Banyak 

Selain strategi pemasaran, pemilihan target pasar yang tepat dan dalam jumlah yang banyak juga amat penting. Jangan sampai kamu salah sasaran. Jika kamu menjual pakaian anak, target market yang utamanya tentunya adalah Ibu-Ibu. Jangan sampai kamu malah menjualnya ke kalangan manula. Tung Desem Waringin juga mengungkapkan, dalam menjalankan bisnis kamu harus ciptakan dulu crowd-nya atau komunitas.

Sebab pemasaran yang sudah dikemas dengan baik akan menjadi mubazir jika kamu gak bisa menjualnya ke banyak orang. Maka dari itu target dalam jumlah yang banyak akan menjadi penting dan memberi pengaruh signifikan.

5. Hukum Keterbatasan

Terakhir yang juga gak kalah penting adalah hukum keterbatasan. Semakin langka produk yang kamu jual akan semakin laris penjualannya. Misalkan, jika kamu menjual minuman hangat diatas gunung bromo, dan kamu hanya satu-satunya yang menjual itu, orang pasti akan membelinya meskipun harganya mahal. Karena diatas gunung bromo udaranya sangat dingin, dan minuman hangat tentu akan sangat membantu menjaga daya panas tubuh kamu.

Oleh karena itu, semakin terbatas ketersediaan produk dan jasa yang kamu pasarkan semakin banyak pula orang yang mencarinya.

Jika kamu ingin memulai usaha atau bisnis gak ada salahnya mengikuti tips dari Tung Desem Waringin tersebut. Pastikan kamu menjalankan kelimanya dengan benar dan baik. Selanjutnya kamu tinggalkan menyerahkan hasilnya kepada Yang Maha Kuasa (berdoa). Disamping tentunya kerja keras dan pantang menyerah ya.

Posting Komentar untuk "Mau Sukses Jualan, Ini 5 Tips Marketing Revolution Tung Desem Waringin"