Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Transfer Saldo Bukopin Melalui ATM

Cara Transfer Saldo Bukopin Melalui ATM - Nasabah bank Bukopin bisa menikmati layanan transfer saldo rekening tidak hanya via kantor cabang bank Bukopin namun juga melalui layanan elektrik seperti internet banking, SMS Banking, juga mesin Anjungan Tunai Mandiri [ATM]. Untuk transfer saldo rekening tabungan Bukopin melalui ATM wajib memiliki kartu debit atau ATM Bukopin.

Untuk Anda nasabah bank Bukopin yang belum memiliki kartu debit ATM Bukopin bisa datang langsung ke kantor cabang mengajukan permohonan agar bisa memiliki kartu ATM Bukopin. Prosesnya tidak terlalu rumit hanya perlu menyerahkan data diri juga membawa buku rekening tabungan Bukopin.

Berikut langkah-langkah cara transfer saldo Bukopin melalui ATM. Cara ini merupakan transfer saldo ke sesama rekening Bukopin.

Pertama masukkan kartu ATM dan pin Anda tekan "Benar" kemudian pilih menu "Lainnya".

Cara Transfer Saldo Bukopin Melalui ATM  Cara Transfer Saldo Bukopin Melalui ATM
Cara Transfer Saldo Bukopin Melalui ATM

Selanjutnya pilih "Transfer" lalu pilih "Bank Bukopin"


Masukkan nomor rekening tujuan lalu tekan "Benar" berikutnya masukkan jumlah nominal uang atau saldo yang akan di transfer kemudian pencet "Benar"


Anda akan ditampilkan halaman konfirmasi transfer berisi detail rekening tujuan mulai dari nama, nomor rekening dan nominal saldo yang akan di transfer. Apabila data tersebut valid tekan "Ya"


Selanjutnya layar akan mengkonfirmasi apakah Anda ingin melakukan transaksi lain, jika tidak tekan “Tidak” untuk berhenti. Mesin ATM akan mengeluarkan print out atau struk bukti transaksi dan sebaiknya Anda simpan.

Itulah cara transfer saldo Bukopin melalui ATM ke sesama rekening tabungan bank Bukopin.

Posting Komentar untuk "Cara Transfer Saldo Bukopin Melalui ATM"