Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Revolusi Industri Digital 4.0 Masuk Kampus, Trisakti Gak Mau Ketinggalan

Penetrasi industri digital 4.0 tampaknya sudah masuk ke ranah kampus. Hal itu terlihat dari mulai banyaknya lembaga pendidikan tinggi di Indonesia yang menerapkan aplikasi digital sebagai sarana berkomunikasi dan berkarya.

Salah satunya Ikatan Keluarga Alumni Universitas Trisakti (IKAUSAKTI) yang menggagas Trisakti Alumni Card dan Trisakti Connect Apps. Mereka akan meluncurkan programnya tersebut bersamaan dengan Reuni Akbar Alumni angkatan 1965 – 2018. Acara dengan tajuk Trisakti Connect Festival 2019 tersebut akan digelar hari Minggu, 17 Februari 2019 di Istora Senayan, Jakarta.

Ketua Umum IKAUSAKTI 2017-2021 Saidu Solihin mengatakan untuk pertama kalinya acara reuni IKAUSAKTI akan dibuat dalam skala besar. Pertemuan ini akan dihadiri oleh lulusan lintas angkatan, lintas Jurusan, dan lintas Fakultas sejak tahun 1965 hingga 2018. Acara dikemas dalam bentuk festival dan menampilkan seluruh kehebatan Alumni Universitas Trisakti.

“Kami ingin ‘Pride and Proud’ kita sebagai alumni Universitas Trisakti dapat terbangun melalui acara Reuni Akbar ini” ujar Saidu.

Reuni diperkirakan akan dihadiri 20.000-30.000 alumni, dari bagian sekitar 140 ribu alumni Universitas Trisakti yang telah tersebar diberbagai bidang. Bekerja sama dengan BNI, mereka akan menerbitkan kartu debit IKAUSAKTI dan “Trisakti Connect Apps”.

Keduanya adalah platform database dan komunikasi antar Alumni Universitas Trisakti. Bahkan mereka akan bekerja sama dengan fintech-fintech karya rekan-rekan Alumni Universitas Trisakti. 

Konektivitas Tanpa Batas

Harapannya, dengan peluncuran aplikasi ini semua alumni Trisakti dapat terhubuung dan saling berkontribusi dalam karya dalam berbagai bidang untuk kepentingan bangsa. Dengan platform ini juga Trisakti ingin menunjukkan jika mereka sudah going digital dan mendukung revolusi industri 4.0.

Acara juga akan dimeriahkan oleh para artis band papan atas yang juga jebolan Universitas Trisakti, di antaranya The Fly, The Dance Company, Acid Speed Band, Eramono, Memes. Kemudian Imaniar, Alumni PSMUT Choirs berbagai generasi, dan sosok-sosok alumni yang telah memiliki nama-nama besar dalam industri musik tanah air.

Panitia juga menghadirkan Kahitna dan Magician dari Las Vegas Hengki Ciptanegara yang merupakan Alumni Usakti. 

 

Posting Komentar untuk "Revolusi Industri Digital 4.0 Masuk Kampus, Trisakti Gak Mau Ketinggalan"