Segini Biaya Lengkap Foto Prewedding Lima Benua Ala Crazy Rich Surabayan
Akhirnya, pernikahan Crazy Rich Surabayan yang menghebohkan dengan prewedding di lima benuanya itu pun digelar pada Sabtu, 1 Desember 2018 lalu. Seperti kamu tahu, selama sepekan terakhir, perkawinan pasangan anak orang kaya Surabaya itu udah jadi sorotan, bahkan sebelum resepsi itu sendiri dilaksanakan.
Gimana gak bikin heboh, lha berbagai rangkaian acara sebelum pernikahan aja udah bikin publik terkesima. Mulai dari prosesi lamaran yang digelar secara mewah di Vennetian Macau, sampai kabar soal doorprize berupa mobil Jaguar yang belakangan diketahui tidak benar.
Resepsi pernikahan yang digelar di Grand Ballroom The Mulia, Nusa Dua, Bali itu juga memunculkan cerita baru. Ya, dalam resepsi tersebut, seperti dikutip dari Suara.com, terkumpul dana donasi sebesar Rp 1 Miliar yang akan disumbangkan kepada korban bencana alam di Sigi dan Donggala, Sulawesi Tengah. Keren sih, gak cuma mementingkan pesta mewah, keluarga pasangan pun mau berbagi kebahagiaan dengan orang-orang yang jadi korban bencana.
Memang pernikahan Crazy Rich Surabayan ini udah berlalu, tapi MoneySmart tertarik buat bahas biaya prewedding di lima benua pasangan Jusup Maruta Cahyadi dan Clarissa Wang ini. Memang, biaya perjalanan dan akomodasi buat bikin prewedding di lima benua pastinya mahal. Tapi, sebenarnya ada trik-trik khusus untuk menyiasatinya dan melakukan penghematan di sejumlah pengeluaran. Apa aja? Yuk simak dalam ulasan berikut.
Baca Juga: Mewahnya Tempat Pernikahan Pasangan Crazy Rich Surabayan di The Mulia Bali
Afrika
Foto-foto prewedding Crazy Rich Surabayan Jusup Maruta Cahyadi dan Clarissa Wang dapat dengan mudah ditemui di laman Instagram @jusupclarissawedding yang memang dikhususkan buat pernikahan mereka. Salah satunya adalah foto mereka di Afrika, tepatnya di Maroko.
Berkunjung ke negeri di Benua Hitam ini, kamu gak perlu keluarkan biaya buat visa lho. Ya, memang Maroko membebaskan visa buat siapa saja dari seluruh dunia yang ingin berkunjung ke negeri mereka. Kamu bisa mengeksplor eksotisme Maroko 3 bulan lamanya pula! Dikutip dari Traveloka.com, tiket penerbangan dengan dua kali transit ke Maroko bisa ditebus dengan Rp 17 jutaan.
Nah, kalau kepengin foto di Hassan Tower seperti Jusup dan Clarissa, kamu juga gak perlu keluar uang lho. Keren kan, jepret-jepret di tempat yang menawan dengan tugu-tugu batunnya itu.
Selain di tempat yang juga dikenal dengan nama La Tour Hassan itu, Jusup dan Clarissa berfoto di depan sebuah kios penjaja keramik warna-warni. Buat masuk ke pasar Souk dan Marrakesh, tentu aja gratis seperti pasar pada umumnya. Tapi, buat ambil foto, apalagi prewedding, banyak yang harus diperhatikan.
Seperti dikutip dari majalah online AFAR, yang pertama, pastikan kamu meminta izin kepada pemilik kios yang kamu jadikan sebagai latar foto. Karena, kebanyakan warga setempat gak suka dirinya difoto. Kedua, jika mereka meminta uang, pastikan kamu menyepakati harga tertentu sebelum mulai menjepret.
Baca Juga: Resmi Menikahi Priyanka Chopra, Ini Outfit Kece Nick Jonas
Eropa
Selesai di Afrika, kita lanjut ke benua selanjutnya, Eropa. Nah, kalau di Eropa ini komposisi foto-fotonya tentu gak jauh-jauh dari bangunan-bangunan tua nan klasik. Contohnya aja seperti foto-foto Jusup dan Clarissa di Paris, Prancis.
Buat terbang ke Paris dari Marrakesh, Maroko, ada banyak pilihan penerbangan. Dikutip dari Tiket.com, kamu bisa pilih mulai dari Rp 4 juta dengan sekali transit, sampai yang Rp 7 juta dengan dua kali transit. Eits, pastikan juga kamu udah punya visa Schengen juga ya. Siapa tahu, kamu kepengin lanjut bikin foto prewedding di negara-negara Eropa lainnya. Biaya pembuatannya sekitar 60 Euro atau sekitar Rp 975 ribu.
Eiffel
Ada beberapa tempat yang dijadikan lokasi foto prewedding oleh pasangan Crazy Rich Surabayan ini. Salah satunya ya Menara Eiffel. Udah jauh-jauh ke Paris, gak afdol rasanya kalau gak bikin foto berlatar menara bikinan tahun 1889 itu kan?
Kamu bisa bikin foto prewedding keren dengan latar Eiffel secara cuma-cuma. Pastikan, sesi foto kamu dilaksanakan di pagi hari atau sore hari, supaya dapat cahaya matahari optimal. Selain itu, dikutip dari Culture Trip, hindari foto Eiffel di malam hari ya, karena ada undang-undang hak cipta di Prancis yang melarang untuk mengabadikan Eiffel yang diterangi lampu.
Piramida Louvre
Spot lain yang menarik buat prewedding di Paris ya di Museum Louvre, tepatnya di piramidanya. Ya, foto di sini gratis tentunya. Yang perlu diperhatikan adalah waktu buat foto di sini. Karena, kalau kamu datang pas banyak turis yang juga datang ke sini, fotomu bakalan “bocor-bocor” dong. Menurut Jakeanddannie, waktu terbaik buat dapat foto terbaik di piramida Louvre adalah di musim gugur, bulan Oktober, dan carilah hari Selasa, karena museum ini tutup di hari Selasa. Tapi meskipun tutup, kamu tetap bisa foto, karena lokasi piramidanya di luar museum. Biar makin romantis, lakukan sesi foto menjelang malam, sekitar pukul 18.00.
Chateau de Vaux-le-Vicomte
Kamu yang punya bujet lebih, bisa cari spot foto yang gak terlalu mainstream. Spot ini terletak di Chateau de Vaux-le-Vicomte. Ini adalah kastil tua yang dibangun antara tahun 1656 dan 1661. Meskipun tua, arsitektur dan ornamennya masih amat terawat.
Dikutip dari situs resminya, Vaux-le-vicomte, kita bisa boleh foto-foto di dalam ruangan dalam gedung, tapi dilarang menggunakan lampu flash dan tripod. Nah, kalau kepengin foto di tamannya, kamu cukup beli tiket masuk taman sebesar 9,5 Euro per orang atau sekitar Rp 150 ribuan.
Baca Juga: Dua Artis Internasional Ini Jadi Wedding Singer di Pernikahan Jusup-Clarissa
Amerika
Dari Eropa, spot foto prewedding selanjutnya adalah di Benua Amerika, tepatnya di Amerika Serikat. Pastikan kamu udah punya visa Amerika Serikat yang bisa kamu ajukan dengan biaya 160 Dolar AS atau setara Rp 2,2 jutaan.
Kota pertama yang kamu kunjungi, mengikuti jejak Jusup dan Clarissa adalah New York. Dikutip dari Traveloka.com, kamu bisa pilih penerbangan dari Jakarta ke New York dengan tiket seharga mulai dari Rp 14,8 jutaan.
New York
Di New York, tempat yang bisa kamu jadikan lokasi foto adalah di Pulau Elliss, tempat berdirinya monumen ikonik, Patung Liberty. Untuk datang ke sana, siapkan bujet 18 Dolar atau sekitar Rp 257 ribuan untuk tiket kapal ferrynya. Setelah itu, silakan cari spot yang paling oke dan jepret-jepret. Gak perlu keluar biaya, selama hasil fotonya gak dikomersilkan.
Washington DC
Nah, dari New York, lanjut ke Washington DC. Biaya terbang dari New York ke Washington, berkisar antara Rp 1,6 sampai Rp 5 jutaan. Di sini, pasangan Jusup dan Clarissa membuat foto dengan latar belakang Gedung Capitol, tempat berkantornya anggota dewan perwakilan rakyat Amerika Serikat. Kamu diizinkan buat foto di sini asalkan gak pakai tripod dan perangkat fotografi tambahan lainnya. Kalaupun memang butuh tripod, kamu bisa mengajukan surat izin ke otoritas kepolisian setempat. Selama hasil fotonya gak buat komersial, kamu gak bakal dipungut bayaran.
San Francisco
Gak selesai di situ aja, Jusup dan Clarissa lanjut cari spot foto di San Francisco, yang notabene di bagian lain Amerika Serikat, tepatnya di negara bagian California. Terbang ke San Francisco dari Washington, siapkan bujet buat tiket Rp 3-4 jutaan. Buat bikin foto ciamik dengan latar jembatan Golden Gate, lagi-lagi gak perlu bayar, selama fotomu gak dipakai buat kepentingan komersial. Kecuali kalau kamu punya niat buat menjual fotomu, dilansir dari Goldengate.org, siapkan biaya 2 ribu Dolar atau setara Rp 28 juta.
Australia
Udah tiga benua dilewati, tujuan selanjutnya adalah Sydney, Australia. Kalau benua yang satu ini sih lumayan dekat dari Indonesia. Dari Jakarta, kamu bisa pilih berbagai tiket penerbangan yang dibanderol mulai dari Rp 3,3 juta.
Nah, buat spot foto di Sydney, apalagi kalau bukan dengan latar Opera House. Biar lebih berkesan dan dapat angle foto yang beragam, kamu bisa foto di atas perahu motor alias boat dan berkeliling di sekitar Sydney Harbour. Dilansir dari Sydneyharbourboattours, Tarif sewa boatnya mulai dari 129 Dolar Australia atau sekitar Rp 1,3 jutaan.
Asia
Benua terakhir adalah Benua Asia. Di sini, Jusup dan Clarissa berfoto di sejumlah tempat. Salah satunya adalah di Macau. Buat ke Macau, kamu gak perlu visa juga lho. Biaya terbang dengan pesawat kelas ekonomi ke sana, dikutip dari Tiket.com, dijual dengan harga mulai dari Rp 2,8 juta.
Di sini, ada beberapa spot yang bisa dijadikan lokasi foto prewedding. Kalau Jusup dan Clarissa memilih sebuah tempat yang memiliki latar belakang Kota Macau dengan pemandangan Macau Tower yang menjulang di kejauhan. Keren abis deh pokoknya.
Nah, itulah spot foto prewedding di lima benua yang bisa kamu dan calon pasangan kamu datangi. Gimana nih, kira-kira tertarik gak buat tiru perjalanan mereka? Atau apa kamu lebih suka ngelakuin sesi foto prewedding di spot-spot wisata domestik aja? Jangan lupa, selain biaya perjalanan dan akomodasi, perhitungkan juga jasa fotografer dan uang transportnya ya. Share pendapat kamu!
Posting Komentar untuk "Segini Biaya Lengkap Foto Prewedding Lima Benua Ala Crazy Rich Surabayan"